Fungsi : Bold, Italic. Dan Underline Pada Microsoft Word

Fungsi : Bold, Italic. Dan Underline Pada Microsoft Word

Fungsi : Bold, Italic. Dan Underline Pada Microsoft Word - Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan materi tentang fungsi dari Bold, Italic, dan Underline pada Microsoft Word.

Langsung saja simak penjelasannya bersama.

Fungsi Bold

Bold adalah suatu perintah pada Microsoft Word yang berguna untuk menebalkan suatu Huruf atau text. Cara penggunaannya ialah kalian bisa mengeblok text yang ingin kalian beri perintah Bold dengan mengetik “Ctrl+B” atau kalian langsung ikuti langkah berikut :

Cara memakai perintah Bold untuk menebalkan huruf. 

Perintah Bold

  1. Tentukan teks atau huruf
  2. Lakukan salah satu cara untuk menebalkan
  3. Klik gambar ikon "B" pada ribbon "Home"
  4. Atau Pencet shortcut "Ctrl+B"
  5. Selesai

Baca JugaPengertian Perintah Clear All Formatting di Microsoft Word dan Cara Penggunaannya

Fungsi Italic

Italic adalah suatu perintah pada Microsoft Word yang berfungsi memiringkan suatu huruf atau text. Cara penggunaannya kalian cukup mengeblok text yang ingin kalian beri perintah ini lalu klik “Ctrl+I” atau kalian bisa langsung ikuti langkah berikut :

cara memakai perintah italic untuk memiringkan huruf. 

Perintah Italic

  1. Tentukan teks atau huruf
  2. Lakukan salah satu cara untuk memiringkan
  3. Klik gambar ikon "I" pada ribbon "Home"
  4. Atau Pencet shortcut "Ctrl+I"
  5. Selesai

Baca JugaCara Menyimpan Dokumen Word Baru atau Sudah Pernah Tersimpan Pada Microsoft Word

Fungsi Underline

Underline adalah suatu perintah pada Microsoft Word yang berfungsi untuk menggaris bawahi suatu kalimat atau text. Cara penggunaannya ialah kalian tinggal mengeblok kalimat yang ingin kalian beri perintah ini lalu klik “Ctrl+U” atau kalian bisa mengikuti langkah berikut ini :

Berikut cara memakai perintah Underline untuk memiringkan huruf : 

Perintah Underline

  1. Tentukan teks atau huruf
  2. Lakukan salah satu cara untuk memiringkan
  3. Klik gambar ikon "U" pada ribbon "Home"
  4. Atau Pencet shortcut "Ctrl+U"
  5. Selesai

Jika kalian ingin bentuk yang lain kalian tinggal Klik ikon "▼" di samping kanan gambar ikon "U". Dengan begitu kalian bisa menentukan bentuk garis yang ingin kalian gunakan. 

  • "None" maknanya tanpa garis
  • "More Underline" untuk menampilkan tentukanan garis bawah dapat lanjut lewat jendela Font
  • "Underline Color" untuk memilih warna garis bawah


Kesimpulan 

Jadi fungsi perintah Bold adalah untuk menebalkan suatu kalimat dan Italic berfungsi untuk memiringkan suatu kalimat atau text, sedangkan Underline berfingsi untuk membuat kalimat atau teks mempunyai garis bawah.

Demikian artikel yang saya tulis ini. Semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi para pembaca sekalian dan bisa menambah wawasan yang lebih. Terimakasih 


Tidak ada komentar untuk "Fungsi : Bold, Italic. Dan Underline Pada Microsoft Word"